Gajah Mada terkenal dengan sumpahnya,yaitu Sumpah Palapa, yang tercatat di dalam kitab Pararaton. Ia menyatakan tidak akan memakan palapa sebelum berhasil menyatukan Nusantara
Pararaton merupakan sebuah kitab naskah Sastra Jawa Pertengahan yang digubah dalam bahasa Jawa Kawi.
Sumpah yang diikrarkan oleh Mahapatih Gajah Mada kini dijadikan nama Satelit milik Indonesia. Satelit pertama milik Indonesia diluncurkan pada 9 Juli 1976 silam.
Pada waktu itu negara kita merupakan negara ketiga yang meluncurkan satelit pemancar domestik setelah Kanada dan Amerika.Peluncuran satelit pada tanggal 9 Juli 1976 merupakan rintisan pemerintah guna merambah dunia komunikasi yang dikelola pertama kali oleh Perusahaan Umum Telekomunikasi (Perumtel).
Perumtel merupakan penyelenggara jasa komunikasi yang sekarang lebih dikenal dengan nama PT Telekomunikasi Indonesia atau Telkom. Proyek ini dianggap berguna bagi pemerintah karena melihat pentingnya penyebaran komunikasi di zaman kala itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar